Beberapa hari yang lalu program subsidi beras untuk rumah tangga berpendapatan rendah ( RASTRA ) di beberapa kecamatan diKabupaten Bojonegoro telah keluar. Petugas Sosial, dalam hal in TKSK yang ada di kecamatan masing-masing telah melakukan monitoring beras yang akan dibagikan kepada masyarakat penerima rastra. Untuk penerima rastra per KPM keluarga Penerima manfaat perbulan mendapatkan 15 kg.

Beberapa diantaranya adalah Kecamatan Kepohbaru, Mutu beras kurang bagus. Beras tersebut berwarna kuning dan banyak pecahnya. Kecamatan Kanor distribusinya berjalan dengan lancar dan tidak ada keluhan dari penerima rastra. Untuk Kecamatan Purwosari juga berjalan lancar kecuali yang ada di Desa Donan. masyarakat penerima Rastra Ds. Donan menolak pemberian beras tersebut karena kualitas beras kotor dan berbau. Setelah dikoordinasikan dengan pihak Bulog, akhirnya ditukar dengan kualitas yang lebih baik. (sda)


By Admin
Dibuat tanggal 04-05-2017
401 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
62 %
Puas
5 %
Cukup Puas
12 %
Tidak Puas
22 %